1. Pendidik Pendidikan Jasmani (Tenaga kependidikan yang berkualifikasi sebagai guru, dosen, konselor, pamong belajar, widyaiswara)
Mampu menjadi guru pendidikan jasmani bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berpikir kritis, kreatif dan terampil berkompeten di bidang pendidikan jasmani sekolah dasar, menengah dan pendidikan jasmani adaptif dengan perspektif global tentang pendidikan jasmnai sehingga dapat melayani kebutuhan masyarakat sebagai warga negara yang pancasilais, nasionalis, dan bertanggung jawab serta mampu mengikuti pengembangan teknologi.
2. Asisten Peneliti (Tenaga yang membantu sebuah penelitian baik di bidang pendidikan dan olahraga)
Menghasilkan tenaga peneliti dan pengelola Pendidikan Jasmani dan Olahraga serta mampu memberikan layanan kepada masyarakat tentang Pendidikan Jasmani dan Olahraga.
3. Pembina, intertrainer dan instruktur keolahragaan (Tenaga tutor, menjadi pelatih di bidang olahraga dan massage atau kebugaran)
Mampu memberikan pembinaan dan pelatihan olahraga dengan menggunakan pendekatan inovatif dan teknologi mutakhir yang berwawasan budaya dan konservasi, menjunjung nilai-nilai sportivitas dan nasionalisme. Mampu dengan cerdas memberikan bimbingan dalam pembelajaran dan terampil berolahraga. Mampu menjadi model bagi pembelajaran sebagai warga negara yang berkarakter dan bertanggungjawab. Mampu mengelola sebuah pusat kebugaran dan kegiatan pengembangan kepribadian yang berkarakter dengan menggunakan perkembangan teknologi.